Pengertian Konstruksi Material Kuda-Kuda Baja Ringan

 

Berbicara mengenai, konstruksi baja ringan, kuda-kuda adalah sebuah susunan rangka yang berfungsi sebagai penopang sebagai tempat untuk mendukung beban atap.

Dan termasuk bisa juga memberikan bentuk pada atap rumah, perlu kita ketahui struktur dari kuda-kuda ini termasuk ke dalam struktur, framework (truss).

Secara umumnya konstruksi baja ringan kuda-kuda, ini terbuat dari berbagai jenis bahan material pada umumnya, contohnya, kayu, bambu, beton bertulang, dan lain sebagainnya.

Adapun fungsi lain dari, kostruksi baja ringan kuda-kuda yaitu berfungsi untuk menahan serta menerima beban yang berasal dari atap semisal, beban dari, plafon, genteng, list plank, renk usus.

Pada awalnya konstruksi material kuda-kuda, banyak sekali masyarakat membangun sebuah bangunan dan menggunakan kuda-kuda pada bangunan menggunakan bahan material kayu.

Akan tetapi karena faktor mendapatkan bahan material sejenis kayu yang memiliki kualitas yang baik dan harganya yang mahal, kini konstruksi material kuda-kuda.

Sudah beralih profesi, ke baja ringan atau material zincalum, yang kini di percaya mempunyai sebuah kualitas yang baik ke dalam properti bangunan, karena sudah memiliki kualitas (SNI).

Untuk membuat suatu bangunan seharusnya, langkah pertama sebelum  memulainya kamu harus terlebih dahulu menegtahui bagian-bagian dan jenis dari baja ringan itu sendiri.

Yang kemudian melakukan tahap menentukan, bahan material yang benar-benar memiliki suatu kualitas yang baik dan mampu bertahan dalam waktu yang cukup lama.

Pemasangan Kuda-Kuda Atap Baja Ringan

Pemasangan konstruksi material kuda-kuda baja ringan di kenal biasanya dengan sebutan kanal C, yakni sebagai bahan di dalam perakitan pada kuda-kuda tersebut.

Sementara untuk reng sendiri bertujuan sebagai bahan pada rangka atap, karena baik reng ataupun kanal C, di produksi dengan mempunyai ketebalan dan ukuran yang bervariasi.

Inilah yang sangat harus di perhatikan apabila kamu hendak ingin memakai material atap yang mempunyai sifat berat seperti genteng pada umumnya.

Salah satu hal yang harus di perhatikan dalam pemasangan kuda-kuda, adalah jarak antara kuda-kuda, jarak yang di maksimalkan ialah kurang lebih antara 120 cm.

Hal ini di lakukan supaya reng tidak mudah bengkok akibat tidak dapat menahan atap genteng, dalam melakukan proses memasang kuda-kuda atap baja ringan harus membutuhkan beberapa alat seperti, sekrup, braket L, dan talang zincalum.

Konstruksi material kuda-kuda baja ringan, juga mempunyai kelebihan dan kekurangan, yang seharusnya kamu ketahui, untuk lebih lanjutnya simak penjelasan berikut.

Kelebihan Konstruksi Material Kuda-Kuda Baja Ringan


Kelebihan pemakaian kuda-kuda baja ringan pada pembangunan rumah yang perlu kamu ketahui ialah sebagai berikut.

1. Untuk proses pemasangannya mudah dan efisien

Konstruksi material kuda-kuda baja ringan untuk proses pemasangannya yaitu lebih peraktis, mudah serta efisien dari pada konstruksi material kuda-kuda dari kayu maupun besi baja konvensional.

Rangka atap baja ringan mempunyai sistem sambungan yang sederhana sehingga untuk proses konstruksinya tidak memakan waktu yang cukup lama.

Karena sambungan pada konstruksi material kuda-kuda baja ringan berupa, baut, sekrup, keling dan juga las, dengan hal tersebut sehingga membuat rangka baja ringan dapat di kombinasikan dengan konstruksi lainnya.

2. Mempunyai kekuatan tegangan tinggi

Dengan memepunyai bobot yang ringan, kuda-kuda rangka baja ringan justru memiliki kekuatan tegangan tarik yang cukup tinggi.

Untuk kekuatan tegangan tariknya kurang lebih sekitar 550 mpa, dari pada tegangan tarik pada baja ringan  konvesional.

Kemampuan tegangan tarik yang besar di sebabkan karena sifat besi dari baja ringan yang lentur mampu menyerap energi yang cukup besar dari pada material jenis lainnya.

3. Dapat di bangun menjadi berbagai model atap

Dengan mempunya suatu kualitas yang baik, membuat kalangan masyarakat mulai tertarik dengan konstruksi material jenis baja ringan ini.

Karena material ini sangat mudah di bangun menjadi beragam bentuk atap, sehingga membuat banyak sekali model desain rumah modern kini menggunakan kuda-kuda rangka atap dari baja ringan ini.

4. Anti karat

Keunggulan selanjutnya pada konstruksi baja ringan, yaitu  tidak mudah mengalami karat, sehingga bagus sekali untuk konstruksi yang terekspos.

Kamu juga tidak perlu harus melakukan finishing anti karat secara berkala seperti material besi baja, material baja ringan juga tidak mudah lapuk dan menyusut, sehingga awet untuk pemakaian jangka panjang.

Kekurangan Konstruksi Material Kuda-Kuda Baja Ringan  

Selain mempunyai kelebihan konstruksi material baja ringan kuda-kuda, juga mempunyai kekurangan, untuk mengetahui kekurangannya, berikut penjelasannya.

1. Perlu perhitungan yang teliti

Apabila ada bagian yang memiliki salah perhitungan atau salah dalam proses pemasangannya otomatis pada bagian-bagian, atap yang lainnya akan terkena imbasnya.

Maka dari itu untuk proses pemasangannya perlu pengerjaan yang lebih teliti, untuk proses pengerjaan pada rangka atap baja ringan perlu kita buat contoh berupa gambar pengerjaanya terlebih dahulu agar atap bisa di bangun secara maksimal.

2. Rangka atap dari baja ringan kurang indah apabila strukturnya kita ekspos

Berbeda dengan material sejenis kayu, yang dapat kita ekspos untuk tujuan estetika, perlu kita ketahui rangka atap baja ringan tidak mempunyai nilai keindahan apabila kita ekspos.

Agar rangka atap baja ringan mempunyai keindahan perlu kita tutup dengan plafon terlebih dahulu supaya bisa meningkatkan nilai estetika di dalam ruangan.

3. Harga materialnya masih termasuk mahal

Ini sangat berbeda sekali apabila kita bandingkan dengan material sejenis kayu, karena rangka atap baja ringan sangat masih tergolong mahal.

Namun dengan kelangkaan kayu, produk ini sekarang tergolong relatif lebih terjangkau dan lebih hemat dalam biaya terutama untuk waktu jangka panjang.

Mungkin itu saja penjelasan singkat mengenai, konstruksi material kuda-kuda baja ringan dan kelebihan serta kekurangannya, semoga dari penjelasan tersebut, bisa bermanfaat! Terimakasih.

Belum ada Komentar untuk "Pengertian Konstruksi Material Kuda-Kuda Baja Ringan "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel